DJP Tak Minta Bantuan Negara Lain Kejar Pengemplang Pajak, Kenapa?

SHARE  

Kantor Pusat DJP. (Dok. Hasan Alhabshy via Detikcom) Foto: Kantor Pusat DJP. (Dok. Hasan Alhabshy via Detikcom)

Jakarta, CNBC Indonesia – Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan belum memanfaatkan proses permintaan bantuan penagihan urusan perpajakan ke negara lain hingga saat ini.

Padahal, ketentuan untuk menagih setoran para pengemplang pajak yang ada di luar negeri itu telah ditetapkan dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 61 Tahun 2023 yang berlaku sejak 12 Juni 2023.

“Memang betul saat ini belum dilakukan bantuan permintaan penagihan, baik kami ke luar negeri kepada otoritas teman yang ada di sebelah maupun dari otoritas teman sebelah meminta bantuan kepada kami yang ada di Indonesia,” kata Dirjen Pajak Suryo Utomo saat konferensi pers APBN, dikutip Jumat (23/2/2024).

Suryo menjelaskan, ketentuan permintaan bantuan penagihan itu belum bisa dilaksanakan karena masih membutuhkan landasan hukum dalam bentuk peraturan presiden atau perpres.

Baca: Contoh Perhitungan Diskon Pajak Rumah Terbaru 2024

“Karena ada satu Perpres yang saat ini sedang dalam proses yaitu menghilangkan reservasi Indonesia mengenai aktivasi bantuan penagihan untuk tujuan perpajakan ini,” tutur Suryo.

Proses penyusunan Perpres itu saat ini sudah berjalan dan tinggal menunggu untuk penetapan pengesahannya. Setelah diundangkan DJP akan memberitahukan kepada OECD bahwa Indonesia siap bertukar untuk permintaan bantuan penagihan kepada seluruh negara mitra yang memiliki perjanjian.

“Dan juga memiliki resiprositas mengenai bantuan penagihan dengan Indonesia,” ungkap Suryo.

Dalam permintaan bantuan penagihan pajak dengan negara mitra atau yurisdiksi mitra itu, Ditjen Pajak atau DJP sudah memiliki 13 perjanjian penghindaran pajak berganda (P3B) sejak 2021 silam.

Baca: Contoh Perhitungan Diskon Pajak Mobil Listrik Terbaru 2024

Saat itu, Suryo merinci, 13 P3B yang sudah terikat kerja sama dengan Indonesia di antaranya Aljazair, Amerika Serikat, Armenia, Belanda, Belgia, Filipina, India, Laos, Mesir, Suriname, Yordania, Venezuela, dan Vietnam.

Dalam Pasal 79 PMK 61/2023 disebutkan, permintaan bantuan penagihan pajak dilakukan dengan memenuhi lima kriteria. Pertama, setiap permintaan bantuan penagihan pajak hanya memuat satu identitas penanggung pajak

Kedua, Penanggung Pajak berada di Negara Mitra atau Yurisdiksi Mitra atau memiliki Barang di Negara Mitra atau Yurisdiksi Mitra, dan yang ketiga adalah Utang Pajak tidak sedang dalam sengketa antara Penanggung Pajak dengan Direktorat Jenderal Pajak atau telah mempunyai kekuatan hukum tetap.

Adapun kriteria keempat adalah telah dilakukan tindakan penagihan Pajak di Indonesia berdasarkan peraturan perundang-undangan perpajakan sesuai dengan kesepakatan dengan Negara Mitra atau Yurisdiksi Mitra, tetapi Penanggung Pajak tidak melunasi Utang Pajak; dan kelima hak untuk melakukan penagihan Pajak atas Utang Pajak belum daluwarsa.

Dalam hal permintaan Bantuan Penagihan Pajak berupa pemberitahuan Surat Paksa, Penyitaan, penjualan Barang sitaan, Pencegahan, dan/atau Penyanderaan, atau tindakan penagihan Pajak yang dapat dipersamakan di Negara Mitra atau Yurisdiksi Mitra, harus melampirkan berita acara pemberitahuan https://selerapedas.com/Surat Paksa.

Sinyal Kenaikan Harga BBM Makin Kencang, Ini Buktinya..

SHARE  

BBM Pertamax Green (RON 95) PT Pertamina (Persero) di SPBU Pertamina MT Haryono, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2023). (CNBC Indonesia/Firda Dwi Muliawati) Foto: BBM Pertamax Green (RON 95) PT Pertamina (Persero) di SPBU Pertamina MT Haryono, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2023). (CNBC Indonesia/Firda Dwi Muliawati)

Jakarta, CNBC Indonesia – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan tren kenaikan harga minyak mentah dunia masih terus berlanjut. Hal ini tentunya akan berpengaruh terhadap harga jual Bahan Bakar Minyak (BBM) khususnya BBM non subsidi di Indonesia.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM, Tutuka Ariadji mengatakan, tren naiknya harga minyak dunia di dorong atas masih memanasnya konflik di Timur Tengah. Sehingga berdampak pada sisi logistik minyak mentah di dunia.

Atas hal itu, Tutuka memberikan sinyal harga BBM non subsidi di bulan depan lantaran konfik di Timur Tengah yang membuat harga minyak dunia meningkat.

Baca: DEN Sebut Pakai Bahan Bakar Gas Lebih Murah Dibandingkan BBM

“Karena intensitas Timur Tengah masih tinggi karena mengganggu logistik jadi akhirnya terpengaruh. Jadi memang perlu dicermati, saya setuju (harga BBM naik) karena harga minyak cenderung naik terus,” tambahnya.

Seperti diketahui, harga minyak mentah Brent ditutup menguat pada perdagangan kemarin. Penguatan tersebut karena kekhawatiran pasokan yang masih ada akibat ketegangan di Timur Tengah.

Pada pembukaan perdagangan hari Rabu (21/2/2024), harga minyak mentah dibuka lebih tinggi atau naik 0,16% di posisi US$ 82,47 per barel. Sementara harga minyak mentah WTI di posisi US$77,15 per barel. 

Harga minyak masih dibayangi kekhawatiran terhadap permintaan global mengimbangi dukungan harga minyak dari konflik https://selerapedas.com/Israel-Hamas.

Media Asing Sorot Sosok Prabowo: Kemenangan, Kebijakan & Jokowi

SHARE  

Calon Presiden nomor urut nomor 02 Prabowo Subianto saat melakuakan pencoblosan di tempat pemungutan suara (TPS) 033 Bojong Koneng, Sentul, Bogor Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman) Foto: Calon Presiden nomor urut nomor 02 Prabowo Subianto saat melakuakan pencoblosan di tempat pemungutan suara (TPS) 033 Bojong Koneng, Sentul, Bogor Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Daftar Isi

Jakarta, CNBC Indonesia – Kemenangan Prabowo Subianto dalam quick count dan real count sementara pemilihan presiden (pilpres) RI terus disorot media asing. Salah satunya adalah media asal Amerika Serikat (AS), Associated Press (AP).

Dalam pemberitaan berjudul How Will Prabowo Subianto, An Ex-general Who’s Never Held Elective Office, Lead Indonesia?, AP menuliskan bagaimana ia akan memerintah melihat dari janji kampanyenya selain kesinambungan dengan presiden populer yang akan segera habis masa jabatannya.

“Ia akan memimpin sebuah negara kepulauan yang besar dan beragam, yang perekonomiannya telah berkembang pesat di tengah kuatnya permintaan global akan sumber daya alamnya, namun ia harus menghadapi kesulitan ekonomi global dan ketegangan regional di Asia, tempat konflik teritorial dan persaingan Amerika Serikat (AS)-China membayangi,” tulis media itu dikutip Selasa (20/2/2024).

Baca: Pembentukan Tim Transisi Prabowo Tunggu Pengumuman Resmi KPU

Prabowo berjanji untuk melanjutkan upaya modernisasi Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang telah mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan membangun infrastruktur dan memanfaatkan sumber daya negara yang melimpah.

Kebijakan warisan Jokowi juga mengharuskan nikel, yang merupakan ekspor utama Indonesia dan komponen utama baterai mobil listrik lainnya untuk diproses di pabrik lokal dibandingkan diekspor mentah.

“Prabowo juga berjanji untuk mendorong proyek Jokowi yang paling ambisius dan kontroversial, yaitu pembangunan ibu kota baru di pulau terdepan Kalimantan, sekitar 2.000 kilometer jauhnya dari ibu kota Jakarta yang saat ini sedang padat penduduknya.”

Baca: Suara PKB Tinggi tapi AMIN Kalah, Cak Imin Buka Suara

Hubungan Prabowo dan Jokowi

AP menjelaskan bahwa Prabowo adalah saingan lama Jokowi yang mencalonkan diri melawannya dua kali sebagai presiden pada tahun 2014 dan 2019. Namun setelah terpilih kembali, Jokowi meminta Prabowo untuk menjabat sebagai menteri pertahanan.

Prabowo menerima tawaran itu, yang menjadi batu loncatan untuk kembalinya dalam kontestasi. Prabowo memilih putra Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, sebagai cawapresnya.

Latar belakang dan kepribadian Prabowo sangat kontras dengan pendahulunya yang sangat populer. Ia dikenal karena emosinya dan pidatonya yang berapi-api. Jokowi, di sisi lain, jarang menunjukkan kemarahan di depan umum.

“Prabowo berasal dari salah satu keluarga terkaya di negara ini dan ayahnya adalah seorang politisi berpengaruh yang menjabat sebagai menteri di bawah pemerintahan Soeharto dan presiden pertama negara itu, Soekarno,” tambah AP.

Menurut AP, belum ada kepastian bagaimana Prabowo akan menanggapi perbedaan pendapat politik, protes jalanan, dan jurnalisme kritis.

Namun untuk saat ini, ia tampaknya mendapat dukungan luas. Hasil tidak resmi menunjukkan bahwa ia meraih lebih dari 55% suara dalam pemilihan tiga arah, cukup untuk menang tanpa putaran kedua.

Baca: Viral Kabinet Pemerintah 2024-2029, Gibran Buka Suara!

Suara Aktivis

Sementara itu, sejumlah aktivis masih merasa waswas terkait kemungkinan besar Prabowo akan menjadi presiden setelah Oktober mendatang.

Sebagai mantan militer, tulis AP, Prabowo diberhentikan akibat tuduhan bahwa ia berperan dalam penculikan dan penyiksaan terhadap aktivis dan pelanggaran lainnya.

Prabowo tidak pernah diadili dan dengan keras menyangkal keterlibatannya, meskipun beberapa anak buahnya diadili dan dihukum.

“Musim dingin akan segera tiba,” Usman Hamid, direktur eksekutif Amnesty International di Indonesia, mengatakan kepada AP.

Baca: Anies-Prabowo-Gibran Sengit di Kawasan Elit Jakarta, Siapa Menang?

Kebijakan Luar Negeri

Mengenai kebijakan luar negeri, Sana Jaffrey, peneliti di Departemen Perubahan Politik dan Sosial di Universitas Nasional Australia, mengatakan bahwa Prabowo kemungkinan akan melanjutkan upaya Jokowi untuk mempertahankan hubungan dengan Beijing dan Washington, sambil menolak keberpihakan pada keduanya.

“Tindakan penyeimbangan yang rumit ini telah membuka jalan bagi perdagangan dan investasi China yang besar bagi Indonesia. Di sisi lain, Jakarta meningkatkan hubungan pertahanan dan mengintensifkan latihan militer dengan AS di bawah kepemimpinan Prabowo sebagai menterihttps://selerapedas.com/ pertahanan,” tuturnya.

Laut Merah Makin Ngeri, Houthi Tenggelamkan Kapal-Semua Awak Ngungsi

SHARE  

Kapal kargo Galaxy Leader dikawal kapal Houthi di Laut Merah dalam foto yang dirilis 20 November 2023. (Houthi Military Media/Handout via REUTERS) Foto: Laut Merah. (via REUTERS/HOUTHI MILITARY MEDIA)

Jakarta, CNBC Indonesia – “Kiamat” bagi kapal-kapal yang berlayar di Laut Merah nampaknya makin menjadi. Senin, Houthi mengklaim serangan “bencana” ke sebuah kapal di wilayah itu, yang menimbulkan kerusakan berat hingga semua awak harus diungsikan.

Mengutip CNBC International Selasa (20/2/2024), kapal diserang di lepas pantai Yaman, tepatnya selat Bab el-Mandep. Kapal disebut hampir tenggelam meski semua awak selamat.

Baca: Laut Merah Makin Panas, Rusia & China Bentrok dengan AS-Inggris

Juru bicara Houthi Yahya Sare’e mengonfirmasi hal ini. Kapal tersebut diidentifikasi sebagai kapal kargo Rubymar, milik Inggris.

“Kapal tersebut mengalami kerusakan parah dan terhenti total,” kata Juru Bicara Houthi, Sare’e.

“Akibat kerusakan parah yang dialami kapal, kini kapal tersebut berisiko tenggelam di Teluk Aden. Selama operasi, kami memastikan awak kapal keluar dengan selamat,” tegasnya lagi.

Baca: Perang Saudara Makin Gila, Junta Myanmar Hukum Mati 3 Jenderal

Menurut data data VesselFinder dan MarineTraffic kapal itu berlayar di bawah bendera Belize. Rubymar menurut data MarineTraffic berlayar dari Ras al-Khair di Arab Saudi ke Varna, Bulgaria.

Sementara itu, Pakar risiko maritim global Ambrey Analytics mengatakan kepada bahwa kapal tersebut masih mengapung sekitar pukul 8.00 pagi waktu London. Namun benar, bahwa kapal telah menyimpang dan melambat dari jalur.

“Kapal yang bermuatan sebagian itu melambat sebentar dari sepuluh menjadi enam knot dan menyimpang jalur, dan menghubungi Angkatan Laut Djibouti, sebelum kembali ke jalur dan kecepatan sebelumnya,” kata Ambrey Analytics dalam catatan pribadi kepada kliennya menjelaskan ada laporan cepat menyebut serangantiga rudal terlihat dalam perjalanan menuju Bab el-Mandeb.

Baca: 9 Update Perang Gaza, Putin Undang Hamas-Ancaman Ramadan ‘Berdarah’

Houthi melakukan serangan ke kapal-kapal di Laut Merah sebagai bentuk protes serangan Israel ke PGaza, Palestina. Kapal-kapal asing diserang, terutama yang terkait Isarel serta sekutunya Amerika Serikat (AS) dan Inggris.

Meningkatnya serangan yang dilakukan oleh kelompok Houthi, telah melumpuhkan lalu lintas laut melalui Laut Merah, yang menyumbang sekitar 12% dari transit maritim global. Beberapa perusahaan pelayaran termasuk raksasa Denmark Maersk, dan perusahaan minyak telah menghentikan pelayaran melalui Laut Merah atau mengubah rute kapal untuk mengambil rute yang lebih panjang dan mahal di sekitar Tanjung Harapan.

Perdagangan minyak mentah dan produk minyak sangat rentan, mengingat banyaknya produsen utama yang berlokasi di Timur Tengah. Kemarin kontrak Brent dengan pengiriman bulan April diperdagangkan pada US$83,15 per barel sementara WTI bulan depan bulan depan berada di US $79,05.

Permusuhan tersebut juga telah mendorong terjadinya baku tembak antara Houthi dengan pasukan AS dan Inggris. Sare’e mengatakan bahwa Houthi juga menembak jatuh pesawat tak berawak (drone) AS di Hodeidah, Minggu.

Dalam insiden terpisah, Ambrey Analytics mengirimkan peringatan yang menginformasikan bahwa mereka pada hari Senin mengetahui adanya kapal curah milik AS yang tidak disebutkan namanya dan berbendera Yunani yang meminta bantuan militer di tengah “serangan rudal,” di sebelah timur kota pelabuhan Aden, Yaman. Namun sayang laporan ini belum bisa https://selerapedas.com/dikonfirmasi.

RI Bisa Untung Saat Jepang hingga Inggris Resesi, Kok Bisa?

SHARE  

Suasana gedung bertingkat di Jakarta, Selasa (27/8/2019). (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto) Foto: Suasana gedung bertingkat di Jakarta, Selasa (27/8/2019). (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Jakarta, CNBC Indonesia – Ekonomi sejumlah negara telah resesi awal tahun ini, seperti Jepang dan Inggris. Beberapa kalangan ekonom menilai, ada dampak positif yang bisa diperoleh Indonesia dari terkontraksinya ekonomi negara-negara besar itu.

Senior Analyst dari Indonesia Strategic and Economic Action Institution Ronny P. Sasmita mengatakan, di tengah tren perlemabatan ekonomi yang terjadi pada sebuah negara, biasanya diiringi dengan relokasi industri ke negara-negara yang ekonominya masih tumbuh cepat.

“Karena situasi domestiknya terkontraksi, peluang investor, seperti dari Jepang mencari lahan investasi di Indonesia, yang pertumbuhannya masih sangat positif, tentu semakin besar,” kata Ronny kepada CNBC Indonesia, Senin (19/2/2024).

Apalagi, Jepang merupakan salah satu negara yang masuk ke dalam golongan 5 negara penyumbang investasi asing langsung terbesar ke Indonesia. Bila China sebesar US$1,9 miliar, foreign direct investment (FDI) Jepang ke Indonesia sebesar US$1,4 miliar per Kuartal IV-2023.

Baca: Deretan Negara yang Jatuh ke Jurang Resesi, Bagaimana Nasib RI?

Sedangkan untuk sepanjang 2023 (Januari-Desember), total realisasi FDI China ke Indonesia sebanyak US$7,4 miliar menempatkannya di posisi kedua dari lima besar penumbang FDI ke Indonesia, sedangkan Jepang ke Indonesia sebanyak US$4,6 miliar atau di posisi keempat.

Dari sisi investasi, saya kira ini waktu yang tepat untuk menggaet sebanyak-banyaknya investor Jepang ke Indonesia. Karena Jepang berpeluang akan menambah stimulus untuk mengerek permintaan dalam negerinya di satu sisi dan semakin menekan suku bunga perbankan yang akan melonggarkan liquiditasnya,” ucap Ronny.

Ekonom Makroekonomi dan Pasar Keuangan LPEM FEB UI Teuku Riefky menambahkan, secara keseluruhan dampak negatif dari resesi yang terjadi di negara-negara seperti Jepang dan Inggris sebetulnya juga terbatas bagi Indonesia, karena hanya masuk melalui jalur perdagangan.

Jepang hanya masuk ke urutan tiga terbesar negara tujuan ekspor Indonesia dengan porsi 8,03%, jauh di bawah China yang menjadi urutan teratas tujuan ekspor Indonesia dengan porsi 25,09%. Ini berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) sepanjang 2023 lalu.

Baca: Perdana! Pabrikan Jepang Rilis Mobil Listrik Niaga di Indonesia

Riefky juga menganggap, dampak resesi yang terjadi di negara-negara itu tidak akan menjalar ke negara-negara lain. Maka, Indonesia harus mencari mitra dagang baru di tengah kondisi ini, supaya menjaga daya tahan kinerja neraca perdagangan di tengah lesunya negara mitra dagang utama.

“Jadi apakah resesi ini akan menjalar ke negara-negara lain atau tidak, dugaan kami sih tidak, dampaknya akan manageble, dan dari Indonesia dampaknya yang paling besar hanya dari sisi perdagangan walaupun itu juga masih sangat kecil,” tutur Riefky.

Sebagai informasi, sejumlah negara masuk ke jurang resesi per Desember 2023, berikut daftarnya:

Baca: Ini Kesalahan Besar Jokowi yang Diungkap Tom Lembong

1. Jepang

Jepang, yang pernah menjadi negara dengan ekonomi terbesar kedua di dunia, melaporkan kontraksi selama dua kuartal berturut-turut pada Kamis (15/2/2024). Ekonomi turun 0,4% secara tahunan pada kuartal keempat IV-2023 setelah melaporkan kontraksi atau -3,3% pada kuartal ketiga kuartal III-2023.

2. Inggris

Kantor Statistik Nasional Inggris mengatakan, pertumbuhan ekonomi Inggris minus 0,3% secara kuartalan pada kuartal IV-2023 melanjutkan kontraksi pada periode sebelumnya sebesar 0,1%.

3. Finlandia

Perekonomian Finlandia kontraksi sebesar 0,4% secara kuartalan pada kuartal IV-2023, menyusul kontraksi 0,9% pada kuartal sebelumnya. Data yang dirilis kantor statistik Finlandia tersebut menunjukkan bahwa perekonomian memasuki resesi teknis pada akhir tahun.

4. Irlandia

PDB Irlandia kontraksi sebesar 0,7% secara kuartalan pada kuartal IV-2023, melanjutkan penurunan sebesar 1,9% pada periode sebelumnya. Realisasi tersebut menandai kontraksi PDB Irlandia selama lima kuartal https://selerapedas.com/berturut-turut.

Bukan Cuma Prabowo, Ini Sederet Negara yang Beri Makan Siang Gratis

SHARE  

Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto saat mengunjungi makam Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsyi di Masjid Al Riyadh, Kwitang, Jakarta, Jumat (16/2/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman) Foto: Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto saat mengunjungi makam Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsyi di Masjid Al Riyadh, Kwitang, Jakarta, Jumat (16/2/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Jakarta, CNBC Indonesia – Dalam kampanye-nya beberapa waktu lalu, calon presiden (Capres) Prabowo Subianto menjanjikan akan memberikan program makan siang gratis. Yang mana diketahui, pasangan calon (Paslon) nomor urut 02 Prabowo – Gibran kini mengungguli hasil perhitungan suara cepat (quick count) di Pemilu Presiden (Pilpres) 14 Februari 2024 kemarin.

Namun rupanya, gagasan program makan siang gratis ini tidak hanya dari Prabowo saja, melainkan ada sejumlah negara di dunia yang sudah melakukan hal serupa. Salah satunya dengan menyediakan makanan sekolah untuk semua anak, dari multi jenjang pendidikan. Lantas, negara mana saja kah itu?

Berikut dikutip dari Sustainweb, Jumat (16/2/2024).

PILIHAN REDAKSITak Cuma Ganjar, Megawati Juga Kalah di JatengPDIP Kasih Kode Oposisi, Anies Bakal Ikutan?Real Count KPU 15:00 WIB: Suara Anies & Ganjar Tak Bergerak Signifikan

India

Sejak tahun 1995, program makan siang di India telah menyediakan makan siang untuk 125 juta anak berusia 6-14 tahun. Dengan biaya sebesar US$2,8 miliar (Rp43.8 triliun) dari pemerintah, program ini memastikan bahwa setiap anak dapat mengakses makanan hangat tanpa perlu bertanya.

Ini adalah program makanan sekolah terbesar untuk semua skema di dunia, dan bertujuan untuk mengurangi kelaparan anak, meningkatkan partisipasi sekolah dan kehadiran di sekolah, dan banyak lagi.

Program ini disebut telah meningkatkan kesehatan gizi, hasil pendidikan dan bahkan terbukti mempunyai dampak antargenerasi, di mana lebih sedikit anak-anak pendek yang lahir dari perempuan yang mendapat manfaat dari program makanan sekolah, yang merupakan tanda umum kekurangan gizi.

Brazil

Brazil telah menyediakan makanan sekolah gratis bagi anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah sejak tahun 1940-an. Namun pada tahun 2009 mereka memperluas program tersebut untuk memenuhi kebutuhan semua anak, yang totalnya ada sekitar 40 juta anak.

Program ini dilakukan sebagai respons terhadap semakin banyaknya bukti bahwa makanan sekolah gratis membantu mengatasi obesitas. Termasuk meningkatkan pendidikan gizi.

Kini skema tersebut menggunakan jaringan nasional yang terdiri dari 8.000 ahli gizi untuk merancang makanan sekolah dan mensyaratkan minimal 30% makanan yang disajikan dalam makanan ini berasal dari peternakan keluarga lokal di kota sekolah. Pemerintah kota El Salvador telah melangkah lebih jauh dan menyajikan makanan nabati kepada 170.000 siswanya.

Estonia

Semua anak sekolah dasar dan menengah di negara ini telah menerima makanan sekolah gratis sejak tahun 2002, memastikan setiap anak di sekolah negeri menerima satu makanan hangat sehari. Estonia juga menjalankan program buah, sayur, dan susu gratis di sekolah.

Finlandia

Program ini telah diumumkan pada tahun 1943. Sehingga 80 tahun kemudian dan lebih dari 900.000 siswa masih menikmati makanan sekolah gratis setiap hari di Finlandia baik di sekolah dasar maupun menengah.

Ketika pertama kali diluncurkan, makanan disumbangkan oleh petani setempat dan anak-anak harus membawa sendiri makanan yang mereka tanam atau hasilkan dari rumah untuk digunakan dalam bubur dan sup. Menu telah berkembang sejak saat itu, dengan beberapa menu favorit termasuk bakso dan kentang tumbuk serta pancake bayam.

Swedia

Swedia bergabung dengan negara tetangganya di Skandinavia dalam menyajikan 260 juta makanan hangat per tahun untuk siswa berusia 7-16 tahun. Sebagian besar anak berusia 16-19 tahun.

Penelitian terhadap skema di Swedia menemukan bahwa anak-anak yang mengonsumsi makanan ini tidak hanya meningkatkan pencapaian pendidikan mereka. Namun juga menjadi lebih sehat seiring pertumbuhan mereka.

Anak-anak, dari keluarga dengan pendapatan terendah yang menerima makanan sekolah gratis selama sembilan tahun, meningkatkan pendapatan seumur hidup mereka sebesar 6%. Sehingga menghasilkan rasio manfaat terhadap biaya sebesar 7:1.

Amerika Serikat (AS)

Selama pandemi Covid-19, sekolah-sekolah di seluruh AS menyediakan makanan sekolah gratis kepada semua siswanya, demi memastikan setiap anak dapat mengakses makanan yang mereka butuhkan. Kini dukungan nasional telah berakhir tetapi beberapa negara bagian terus menyediakan makanan di seluruh negara bagian untuk semua siswa.

Ini dilakukan di New York City, Vermont, Nevada, California, Maine dan Colorado. Sementara negara bagian lainnya telah meningkatkan penawaran mereka sehingga lebih banyak anak yang dapat memperoleh manfaat.

Negara-negara di Afrika

Negara-negara Afrika juga secara aktif berupaya untuk melakukan hal serupa. Seperti Benin dan Kenya yang sama-sama berkomitmen terhadap visi jangka panjang penyediaan makanan sekolah universal.

Sementara Rwanda telah meningkatkan cakupan penyediaan makanan sekolah dari 660.000 menjadi 3,8 juta di sekolah dasar dan menengah. Pendanaan untuk perluasan makanan sekolah sebagian besar diambil dari anggaran dalam negeri.

Inggris

Baik Skotlandia dan Wales memimpin upaya ini di Inggris. Skotlandia menyediakan makanan sekolah gratis untuk semua siswa usia dasar di p1-p5 dan ini akan diperluas hingga p6-7 di tahun-tahun mendatang.

Sementara Wales telah berkomitmen untuk memperkenalkan makanan pokok universal selama tiga tahun ke depan. London juga bergabung dengan kelompok elit ini dengan Walikota London yang mengumumkan pendanaan untuk semua makanan utama di seluruh London untuk tahun ajaran 2023/2024.

Sementara di Inggris, siswa berusia 3-7 tahun menerima makanan sekolah gratis secara universal. Namun dipindahkan ke sistem yang sudah teruji kemampuannyahttps://selerapedas.com/ mulai tahun ke-3.

Makan Siang Gratis Prabowo Diklaim Baru Jalan 2029, Ini Faktanya

SHARE  

Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto saat mengunjungi makam Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsyi di Masjid Al Riyadh, Kwitang, Jakarta, Jumat (16/2/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman) Foto: Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto saat mengunjungi makam Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsyi di Masjid Al Riyadh, Kwitang, Jakarta, Jumat (16/2/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Jakarta, CNBC Indonesia – Program unggulan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 02 Prabowo-Gibran disebut baru bisa terlaksana pada 2029. Partai Gerindra pun meluruskan soal hal ini.

Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan, segala bentuk program janji Prabowo, termasuk makan gratis baru bisa dirumuskan ketika Prabowo sudah menjabat. Nantinya, Prabowo akan menyusun prioritas programnya.

“Beliau akan dilantik pada 20 Oktober nanti setelah itu kita akan mulai membicarakan tentang m skema dan sistematika bagaimana menjalankan program apa yang menjadi prioritas dan apa yang menjadi awalan-awalan dari program-program,” kata Muzzani, di kompleks Makam Habib Ali Kwitang, Jumat, (16/2/2024).

Baca: Fakta Penting Soal Dana Makan Siang & Susu Gratis Prabowo, Simak!

Baca:Fakta Penting Soal Dana Makan Siang & Susu Gratis Prabowo, Simak!
Ia pun tak bisa memberi kepastian kapan program ini akan terwujud. Namun, ia berharap makan siang gratis secepatnya bisa dibagikan.

“Pak Prabowo harapannya akan lebih cepat lebih baik karena rakyat juga mengharapkan program makan siang gratis bisa diterapkan siang secepatnya,” kata Muzzani.

Sebelumnya, beredar pernyataan Komandan Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Gibran, Budisatrio Djiwandono yang menyatakan bahwa makan siang gratis baru bisa terlaksana pada 2029. Hal ini merupakan pernyataannya di kampanye 4 Desember lalu.

Belakangan, Budi mengklarifikasi bahwa Program Makan Siang Gratis baru mencapai target maksimalnya menjangkau 82,9 juta anak https://selerapedas.com/pada 2029.

Israel Serbu Rumah Sakit Nasser di Gaza-Korban Tewas Meningkat

SHARE  

Warga Palestina yang terluka dibantu di rumah sakit Nasser, menyusul serangan Israel di sekolah Ma'an di timur Khan Younis, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Khan Younis di Jalur Gaza selatan, 5 Desember 2023. (REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa) Foto: Warga Palestina yang terluka dibantu di rumah sakit Nasser, menyusul serangan Israel di sekolah Ma’an di timur Khan Younis, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Khan Younis di Jalur Gaza selatan, 5 Desember 2023. (REUTERS/IBRAHEEM ABU MUSTAFA)

Jakarta, CNBC Indonesia – Pasukan Israel menyerbu rumah sakit terbesar yang masih berfungsi di Gaza. Rekaman video menunjukkan kekacauan, teriakan, dan tembakan di koridor gelap yang dipenuhi debu dan asap.

Dilansir Reuters, militer Israel menyebut serangan terhadap Rumah Sakit Nasser pada Kamis (15/2/2024) “tepat dan terbatas” dan mengatakan serangan itu didasarkan pada informasi bahwa militan Hamas bersembunyi dan menyandera di rumah sakit tersebut, dan mungkin ada beberapa jenazah yang disandera di sana.

Hamas kemudian merespons dengan menyebut hal itu bohong.

PILIHAN REDAKSIIsrael Menggila Bombardir Rafah, China Akhirnya Buka SuaraMengenal Rafah, Jalur Penyelamatan Warga Gaza yang Diserang IsraelDalih Netanyahu Bombardir Rafah Tuai Kecaman Dunia, Biden Ngamuk

Otoritas kesehatan di daerah kantong Palestina yang dikuasai Hamas mengatakan Israel telah mengusir puluhan staf, pasien, pengungsi dan keluarga staf medis yang berlindung di rumah sakit. Sekitar 2.000 warga Palestina tiba di kota perbatasan selatan Rafah semalam sementara yang lain bergerak ke utara menuju Deir Al-Balah di Gaza tengah.

Badan amal medis Medicines San Frontieres mengatakan Israel menembaki Rumah Sakit Nasser pada dini hari, meskipun telah memberi tahu staf medis dan pasien bahwa mereka dapat tetap tinggal di sana.

“Staf medis kami harus meninggalkan rumah sakit, meninggalkan pasien,” katanya di platform media sosial X, seraya menambahkan bahwa seorang anggota stafnya ditahan di sebuah pos pemeriksaan Israel yang didirikan untuk menyaring mereka yang meninggalkan kompleks tersebut.

Pertempuran di rumah sakit terjadi ketika Israel menghadapi tekanan internasional yang semakin besar untuk menahan diri, setelah bersumpah untuk melancarkan serangan ke Rafah, tempat terakhir yang relatif aman di Gaza.

Serangan yang menghancurkan sebagian besar fasilitas medis di Gaza telah menimbulkan kekhawatiran khusus, termasuk serangan Israel terhadap rumah sakit di kota-kota lain, penembakan di sekitar rumah sakit, dan penargetan ambulans.

Ketika pengeboman besar-besaran menghancurkan sebagian besar kawasan pemukiman dan memaksa sebagian besar orang meninggalkan rumah mereka, rumah sakit dengan cepat menjadi fokus bagi para pengungsi yang mencari perlindungan di sekitar bangunan yang mereka anggap lebih aman.

Israel menuduh Hamas secara teratur menggunakan rumah sakit, ambulans, dan fasilitas medis lainnya untuk tujuan militer, dan telah menyiarkan rekaman yang diambil oleh pasukannya yang menunjukkan terowongan berisi senjata di bawah beberapa rumah sakit.

Militer Israel mengatakan pihaknya menangkap berbagai tersangka di Rumah Sakit Nasser dan operasinya di sana terus berlanjut.

Pejabat senior Hamas Sami Abu Zuhri mengatakan Israel berbohong tentang Nasser seperti halnya rumah sakit lain.

Kekacauan

Juru bicara militer Israel Laksamana Muda Daniel Hagari mengatakan “operasi sensitif ini dipersiapkan dengan tepat dan dilakukan oleh pasukan khusus IDF yang menjalani pelatihan khusus”.

Salah satu tujuan dari operasi tersebut adalah untuk memastikan rumah sakit dapat terus merawat pasien warga Gaza dan “kami mengkomunikasikan hal ini dalam sejumlah percakapan yang kami lakukan dengan staf rumah sakit,” katanya, seraya menambahkan bahwa tidak ada kewajiban untuk mengungsi.

Juru bicara Kementerian Kesehatan Gaza Ashraf al-Qidra mengatakan rumah sakit akan kehabisan bahan bakar dalam 24 jam ke depan, mengancam nyawa pasien, termasuk enam orang di perawatan intensif dan tiga bayi di bangsal neonatal.

Hagari mengatakan Israel telah mengatur pengiriman pasokan medis dan bahan bakar ke rumah sakit melalui koordinasi dengan organisasi internasional.

Video yang diverifikasi Reuters pada Kamis sebagai rekaman di dalam Rumah Sakit Nasser – meskipun tidak dapat memastikan kapan – menunjukkan kekacauan dan teror.

Laki-laki berjalan melalui koridor menggunakan lampu telepon, dengan debu plester beterbangan dan puing-puing berserakan, pada satu titik mendorong tempat tidur melewati area yang rusak.

Dalam salah satu video, terdengar suara tembakan dan seorang dokter berseru: “Apakah masih ada orang di dalam? Ada tembakan, ada tembakan – kepala tertunduk”.

Pria lain dalam video mengatakan tentara Israel telah mengepung rumah sakit dan tidak ada yang bisa keluar.

Mohammad al Moghrabi, yang berlindung di kompleks tersebut, mengatakan beberapa orang yang berusaha keluar pada Rabu ditembak dan dikembalikan ke rumah sakit.

“Pagi ini mereka mengatakan ada jalan yang aman, jadi kami pergi, tapi itu tidak aman. Mereka mendekati kami dengan buldoser dan tank, mereka menghina kami dan meninggalkan kami selama empat jam di bawah terik matahari.”

Adapun perang dimulai pada 7 Oktober ketika Hamas mengirim pejuang ke Israel, menewaskan 1.200 orang, sebagian besar warga sipil, dan menyandera 253 orang menurut penghitungan Israel.

Serangan udara dan darat Israel sejak itu telah menghancurkan Gaza yang kecil dan padat, menewaskan 28.663 orang, sebagian besar warga sipil, menurut otoritas kesehatan, dan memaksa hampir 2 juta penduduknya meninggalkan rumah mereka.

Dalam operasi baru, militer Israel mengatakan pihaknya melakukan serangan udara yang menewaskan seorang komandan Hamas yang ikut serta dalam serangan 7 Oktober. Dia juga menahan seorang tentara wanita Israel yang dieksekusi oleh Hamas, kata militer.

Secara terpisah, para pejabat medis mengatakan serangan Israel menewaskan tiga warga Palestina di dalam mobil di Kota Gaza. Identitas mereka belum jelas.

Militer Israel mengatakan seorang tentara tewas dalam pertempuran di Gaza selatan, menjadikan total korban tewas sejak serangan darat dimulai pada 20 Oktober https://selerapedas.com/menjadi 235 orang.

Anies Akhirnya Tanggapi Hasil Quick Count: Kita Tunggu Hasil KPU!

SHARE  

Pasangan Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar melakukan Konferensi Pers di rumah pemenangan Diponegoro. (CNBC Indonesia/Firda Dwi Muliawati) Foto: Pasangan Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar melakukan Konferensi Pers di rumah pemenangan Diponegoro. (CNBC Indonesia/Firda Dwi Muliawati)

Jakarta, CNBC Indonesia – Calon Presiden (Capres) RI nomor urut 1 Anies Baswedan akhirnya menanggapi hasil pemungutan suara cepat atau Quick Count yang memenangkan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka.

Anies menyatakan bahwa, pihaknya memberikan kewenangan total pada penyelenggara Pemilu 2024 yakni KPU untuk menuntaskan tugasnya dalam proses perhitungan suara.

“Proses perhitungan kita semua hargai, hormti, taati, itu prinsip kita dalam demokrasi. Kita hormati, hargai KPU, kita tunggu KPU sekaligus komit kami, komitmen saya tetap jadi bagian perubahan. Lebih adil, makmur untuk semua,” ungkap Anies di Markas TimNas AMIN, di Jalan Dipenogoro, Menteng, Jakarta, Rabu Malam (14/2/2024).

Baca: Cak Imin Minta Perhitungan Suara Dikawal: Jangan Terprovokasi

Anies pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh Indonesia yang sudah menjangkau dan menggerkan perjuangan.

Ia menyebut, perjuangannya masih panjang, Kampanye gagasan perubahaan untuk Indonesia akan terus dilanjutkan. Gagasan perubahan dinilai bukan hanya pada Pemilu 2024 saja dan kampanye perubahan ingin diteruskan.

Ia bilang, bahwa pejuang perubahan akan terus berada di gerakan perubahan dan tidak akan bergeser.

“Perjuangan kita belum selesai. Masih panjang, kita lihat melampaui kampanye saja kita teruskan, dan kepada semua dan kepada semua yang masih tugas terus jaga https://selerapedas.com/stamina, perhitungan belum selesai. Terus kan ini,” tegas Anies.

Lengkap! Lokasi Nyoblos Anies-Cak Imin, Prabowo-Gibran, Ganjar-Mahfud

SHARE  

Seluruh pasangan capres dan cawapres (kiri-kanan) Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar; Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka; dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD mengenakan jaket secara bersamaan sebagai simbolis komitmen anti korupsi di acara paku Integritas Capres-Cawapres di Gedung Merah Putih, KPK, Jakarta, Rabu (17/1/2023). (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki) Foto: Seluruh pasangan capres dan cawapres (kiri-kanan) Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar; Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka; dan Ganjar Pranowo – Mahfud MD mengenakan jaket secara bersamaan sebagai simbolis komitmen anti korupsi di acara paku Integritas Capres-Cawapres di Gedung Merah Putih, KPK, Jakarta, Rabu (17/1/2023). (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Jakarta, CNBC Indonesia – Hari pencoblosan tiba Rabu (14/2/2024). Tiga calon presiden (capres) akan berlaga di pemilihan presiden (pilpres).

Diketahui ada tiga pasangan calon (paslom) yang maju di kontestasi politik itu, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. Mereka pun akan memberikan suaranya untuk mencoblos.

Namun di mana lokasi TPS masing-masing?

Anies dan Cak Imin

Anies akan mencoblos di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Sementara Cak Imin juga di Jakarta Selatan, yakni di Kemang.

“(Anies) di Lebak Bulus,” beber Cak Imin, kepada wartawan Selasa.

“(Saya mencoblos) di Kemang,” tambahnya.

Prabowo-Gibran

Prabowo Subianto akan mencoblos di Bogor, Jawa Barat. Ia mengatakan akan mencoblos di Hambalang.

“Hambalang, Hambalang,” kata Prabowo pekan lalu.

Sementara itu, pasangannya yakni Gibran Rakabuming Raka akan mencoblos di lokasi berbeda. Ketua KPU Solo, Bambang Christanto mengatakan Gibran tercatat bersama sang istri, Selvi Ananda, di TPS 34 Manahan, Banjarsari, Solo.

“Saya sampaikan berkaitan dengan informasi publik bukan akses rumah. Beberapa tokoh di Kota Solo menggunakan hak pilih di mana Pak Gibran Rakabuming Raka dan keluarga di TPS 34 Manahan,” kata Bambang.

Ganjar-Mahfud

Ganjar Pranowo, memastikan akan mencoblos di Semarang, Jawa Tengah. Dia pun sempat menyampaikan persiapan jelang pemungutan suara.

“Ya nyoblos lah. Mandi dulu, mandi bersih, berangkat nyoblos,” kata Ganjar.

Mahfud Md, akan menggunakan hak pilihnya di kawasan Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Mahfud akan mencoblos bersama keluarganya.

“Saya nyoblos di Sambilegi Yogyakarta,” kata Mahfud https://selerapedas.com/di Pamekasan.