Menteri PANRB Ungkap Kriteria ASN Ini Bakal Cepat Naik Pangkat

SHARE  

Press Statement THR dan Gaji 13 Foto: Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas

Jakarta, CNBC Indonesia – Pemerintah tengah merampungkan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang Manajemen ASN. Dalam beleid ini, salah satu masalah yang akan ditangani adalah pengelolaan kinerja ASN serta manajemen talenta ASN.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas mengatakan pemerintah juga akan memberikan ruang percepatan karier pada talenta muda yang berprestasi dan berkinerja tinggi.

ASN yang mengabdi di daerah 3T juga dapat percepatan karier,” kata dia dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi II DPR RI, dikutip Kamis (14/3/2024).

Baca: Honorer Dapat Jatah 1,7 Juta Formasi PPPK di CASN 2024

Dia menjamin PNS atau ASN akan punya karier yang lebih moncer apabila mau ditempatkan di daerah 3T tersebut. Menurut dia, jabatan PNS di 3T akan lebih cepat ketimbang di daerah lainnya.

“Saya ingin cepat kariernya, segera ke 3T. Pulang mengabdi langsung pangkatnya cepat,” ujar dia.

RPP Manajemen ASN telah disusun oleh Kementerian PANRB, bersama dengan Komisi II dan Badan Kepegawaian Negara serta lembaga lainnya sejak tahun lalu. RPP ini merupakan aturan turunan dari UU ASN yang telah disahkan oleh DPR lebih dulu.

Anas menargetkan RPP ASN ini akan selesai pada 30 April 2024. PP akan memuat 22 Bab dengan 305 pasal. Selain mengenai mobilitas, RPP ini juga akan mengatur tentang pengadaan ASN, pengelolaan kinerja, digitalisasi manajemen ASN hingga sistem penghargaan dan https://selerapedas.com/pengakuan.

Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Revisi PP Tambang, Ini Poin Pentingnya

SHARE  

Presiden Joko Widodo saat melakukan Groundbreaking Paralympic Training Center, Karanganyar, (8/3/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden) Foto: Presiden Joko Widodo saat melakukan Groundbreaking Paralympic Training Center, Karanganyar, (8/3/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Jakarta, CNBC Indonesia – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan rapat terbatas mengenai Revisi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 96 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Kegiatan Usaha Pertambangan Mineral dan Batu Bara di Istana Negara, Rabu (13/3/2024).

Terpantau, Presiden Jokowi memanggil sejumlah menteri, antara lain Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Para menteri mulai tiba di Istana sekitar pukul 9.30 WIB.

Usai rapat, beberapa menteri masih irit bicara mengenai hasil atau arahan yang diberikan Presiden Jokowi. Namun, Menteri ESDM Arifin Tasrif mengatakan bahwa pemerintah masih membahas Revisi PP No.96/2021 tersebut.

“Masih dimatengin (revisi PP Nomor 96/2021),” kata Arifin usai rapat, kepada wartawan, Rabu (13/3/2024).

Begitu juga dengan target penyelesaian revisi aturan itu, ia hanya berharap bisa dilakukan dengan lebih cepat.

“Mudah-mudahan cepet lah,” kata Arifin.

Lantas, poin penting apa yang akan direvisi dalam PP No.96 tahun 2021 tersebut?

Di kesempatan berbeda, Arifin sempat menyebut, salah satu poin yang direvisi dari aturan tersebut yaitu terkait permohonan perpanjangan jangka waktu kegiatan operasi produksi untuk pertambangan mineral logam yang terdapat pada Pasal 59 Peraturan Pemerintah No.96 tahun 2021.

Pasal 59 (1) berbunyi:
“Permohonan perpanjangan jangka waktu kegiatan Operasi Produksi untuk Pertambangan Mineral logam, Mineral bukan logam jenis tertentu, atau Batu bara diajukan kepada Menteri paling cepat dalam jangka waktu 5 (lima) tahun atau paling lambat dalam jangka waktu 1 (satu) tahun sebelum berakhirnya jangka waktu kegiatan Operasi Produksi.”

Kenapa ini direvisi?

Arifin sempat menjelaskan, karena ini terkait dengan usulan dari salah satu pemegang Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) mineral logam, yakni PT Freeport Indonesia.

IUPK PT Freeport Indonesia akan berakhir pada 2041 mendatang. Namun, perusahaan mengusulkan agar pihaknya dapat diberikan kepastian perpanjangan IUPK dalam waktu dekat karena terkait kelanjutan investasi dan rencana eksplorasi tambang tembaga perusahaan yang berada di Kabupaten Mimika, Papua. Bila poin ini tidak direvisi, maka artinya perusahaan baru bisa mengajukan perpanjangan kelanjutan operasi produksi paling cepat 5 tahun sebelum IUPK berakhir atau artinya sekitar tahun 2036.

Meskipun belum diputuskan, namun dia sempat mengemukakan bahwa kemungkinan besar PT Freeport Indonesia akan segera mendapatkan perpanjangan IUPK pasca 2041 hingga 2061 mendatang.

Dia menjelaskan, hal itu karena mempertimbangkan beberapa faktor. Pertama, perusahaan berjanji bakal membangun smelter baru. Kedua, yakni adanya penambahan saham 10% Pemerintah Indonesia di PTFI.

Pertimbangan lainnya yakni adanya potensi mineral yang dapat ditambang dan mempertimbangkan tambahan manfaat bagi pemerintah Indonesia.

“Dia akan bangun smelter baru lagi kemudian dia akan divestasi lagi yang jelas dalam undang-undang mensyaratkan kalau perpanjangan itu masukan ke pemerintah harus bertambah,” kata Arifin di Gedung Kementerian ESDM, Jumat (8/12/2023).

Baca: Tiba-Tiba Jokowi Kumpulkan Menteri di Istana, Bahas PP Tambang!

Sebelumnya, Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Tony Wenas membeberkan alasan di balik usulan perusahaan untuk segera mendapatkan kepastian perpanjangan Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) yang akan berakhir pada 2041 mendatang.

Tony menyebut, pihaknya mengusulkan perpanjangan IUPK setelah 2041 kepada Pemerintah Indonesia tak lain untuk mengoptimalkan manfaat bagi kedua belah pihak, baik perusahaan maupun negara.

Dari sisi negara, ini juga penting agar penerimaan negara tidak berkurang. Dia menyebut, PTFI berkontribusi pada penerimaan negara sekitar US$ 4 miliar atau sekitar Rp 60 triliun per tahun.

Tak hanya penerimaan negara, menurutnya perusahaan juga turut berkontribusi pada pengembangan masyarakat, ketenagakerjaan, lingkungan, dan lainnya.

“Ini kan sebetulnya ada dua belah pihak. Karena kalau berhenti di 2041, padahal sumber dayanya ada, berarti kan penerimaan negara berhenti di 2041 yang jumlahnya kira-kira US$ 4 miliar atau Rp 60 triliun setahun. Program community development kita juga berhenti yang setiap tahun Rp 1,5 triliun, employment 30.000 orang juga berhenti di 2041. Jadi untuk kepentingan semua pihak, kalau memang ada potensi melanjutkan, ya sebaiknya dilanjutkan. Jadi semua mendapatkan manfaat,” jelasnya di Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, dikutip Senin (04/12/2023).

“Ya kan memang untuk kepentingan semua pihak, kepentingan pemerintah, kepentingan masyarakat Papua, pemerintah daerah,” imbuhnya.

Dia menjelaskan, dari sisi perusahaan, usulan ini juga terkait dengan kelanjutan investasi dan kegiatan eksplorasi perusahaan setelah 2041 mendatang. Terlebih, lanjutnya, aktivitas tambang dari mulai eksplorasi hingga berproduksi membutuhkan jangka panjang atau sekitar 15 tahun.

Bila kepastian perpanjangan IUPK bisa segera diberikan Pemerintah Indonesia dalam waktu dekat ini, maka perusahaan sudah bisa merencanakan aktivitas tambang pasca 2041, khususnya untuk kegiatan eksplorasi.

Dia menyebut, dengan cadangan yang sudah ada saat ini, sudah cukup bagi perusahaan untuk bisa berproduksi sampai 2041. Adapun umur cadangan yang ada saat ini menurutnya cukup hingga 2050.

Bila tidak ada kepastian perpanjangan, atau bila kepastian perpanjangannya baru diberikan pada 2039 atau dua tahun sebelum IUPK berakhir, maka dikhawatirkan akan ada kekosongan aktivitas pertambangan setelah 2041.

“Kita perlu 15 tahun kira-kira untuk membangun tambang supaya tidak terjadi kekosongan produksi pada tahun 2041. Kalau baru tahun 2039 diperpanjang, ya kita nanti https://selerapedas.com/nambangnya 2055,” ucapnya.

Sri Mulyani Bilang RI Bikin Negara G20 Kagum, Ini Faktanya!

SHARE  

Menteri Keuangan Sri Mulyani Memberi pemaparan di acara Mandiri Investment Forum 2024. (Tangkapan Layar Youtube) Foto: Menteri Keuangan Sri Mulyani Memberi pemaparan di acara Mandiri Investment Forum 2024. (Tangkapan Layar Youtube)

Jakarta, CNBC Indonesia – Menteri Keuangan Sri Mulyani membawa kabar baik dari pertemuan Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral (FMCBG) negara anggota G20 yang dihelat di Brasil akhir Februari lalu. Dia mengatakan kinerja ekonomi Indonesia memperoleh pengakuan dari anggota negara G20.

“Mereka melihat Indonesia a head of curve dari sisi konsolidasi fiskalnya, pendapatan negara, belanja dan berbagai upaya reformasi yang dilakukan untuk menyehatkan dan memperkuat APBN,” kata Sri Mulyani dalam acara BRI Microfinance Outlook 2024, Jakarta, dikutip Senin, (11/3/2024).

Sri Mulyani mengatakan Indonesia mendapatkan pengakuan dari G20 sebagai negara dengan perekonomian yang cukup baik. Selain itu, kata dia, Indonesia mampu tumbuh melebihi negara G20 lainnya setelah periode Covid-19.

CNBC Indonesia telah mengecek klaim Sri Mulyani tersebut dari data-data ekonomi makro Indonesia. Pengecekan juga dilakukan dari data negara anggota G20. Hasilnya, klaim Sri Mulyani ternyata benar.

Baca: RI Diam-Diam Simpan Kekuatan Besar, Jokowi Kasih Bocorannya

Indonesia mampu mencatatkan pertumbuhan di atas 5% pada tahun 2023 tepatnya sebesar 5,05%. Sementara pada kuartal IV-2023 pertumbuhan RI mampu mencapai 5,04%. Angka ini merupakan tertinggi keempat dibandingkan negara-negara G20 lainnya.

Sementara defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) hanya sebesar 1,65% di 2023 terhadap Produk Domestik Bruto (PDB).

Defisit ini jauh lebih kecil dari yang diasumsikan sebelumnya. Bahkan, lebih kecil dibandingkan masa pandemi pada 2020 yang sempat di atas 6%.

Lebih lanjut jika dibandingkan negara-negara G20 lainnya, defisit Indonesia berada diperingkat kelima atau hanya di bawah Saudi Arabia, Singapura, Kanada, dan Australia.

Namun yang perlu menjadi catatan yakni bahwa data budget defisit India dan Jepang berbeda dengan negara-negara lainnya karena pencatatan tahun finansial tidak dalam satu tahun penuh (Januari-Desember) melainkan April hingga https://selerapedas.com/Maret.

Penerbangan RI Mulai Laris Manis, Maskapai Baru Bakal Masuk

SHARE  

Petugas PT Angkasa Pura (AP) II (Persero) memantau pergerakan  posko terpadu pengamanan dan pelayanan bagi penumpang periode Natal 2023 dan tahun baru 2024 di Terminal 1B Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/12/2023). (CNBC Indonesia/Tri Susilo) Foto: Penumpang di Terminal 1B Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/12/2023). (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Jakarta, CNBC Indonesia – Pemerintah menargetkan geliat sektor penerbangan di tahun ini sudah lebih baik dari sebelum pandemic Covid-19, targetnya sekitar 77 juta pergerakan penumpang sepanjang 2024 di segmen domestik, atau tumbuh 16% dibandingkan 2023.

Adapun jumlah penumpang sepanjang 2023 atau tahun lalu juga meroket 30% dibandingkan dengan jumlah penumpang 2022 yakni 61,99 juta penumpang. Targetnya tahun ini menjadi momentum pemulihan sektor penerbangan agar dapat mencapai 100% setelah dihantam pandemi COVID-19 beberapa waktu lalu.

“Tahun ini, recovery yang kami capai sudah mencapai 83 persen. Tahun ini momen untuk bisa pulih penuh,” kata Direktur Angkutan Udara Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Putu Eka Cahyadi dalam diskusi Forwahub dikutip Minggu (10/3/24).

Baca: Penjelasan Lengkap Batik Air soal Pilot-Kopilot Tertidur saat Terbang

Hal ini membuat industri penerbangan RI mulai laris manis dengan kedatangan maskapai baru, yakni BBN Airlines Indonesia. Maskapai ini baru mendapatkan penambahan Sertifikat Operasi Udara (AOC) penerbangan komersial penumpang dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Indonesia.

“Dengan adanya AOC ini, Kemenhub telah menyatakan bahwa BBN Airlines Indonesia layak dan memenuhi standar regulasi untuk membuka layanan penerbangan komersial penumpang yang akan mulai beroperasi segera pada Maret 2024,” kata Chairman BBN Airlines Indonesia Martynas Grigas dikutip Minggu (10/3/24).

Nantinya target penumpang bukan hanya mengarah ke dalam negeri, namun juga luar negeri.Maskpai menargetkan untuk bisa mengoperasikan 40 Pesawat armada pada tahun 2027.

“Selain permintaan penerbangan domestik yang cukup besar, permintaan penerbangan yang tinggi juga datang dari India dan China,” sebut https://selerapedas.com/Martynas.

Prabowo Dapat Pesan Khusus dari Gedung Putih, Isinya Sebut-sebut HAM

SHARE  

Foto kolase Prabowo Subianto dan Gedung Putih AS. (CNBC Indonesia Faisal Rahman & AP/Pablo Martinez Monsivais) Foto: Foto kolase Prabowo Subianto dan Gedung Putih AS. (CNBC Indonesia Faisal Rahman & AP/Pablo Martinez Monsivais)

Jakarta, CNBC Indonesia – Calon Presiden (Capres) RI nomor urut 02 Prabowo Subianto yang saat ini terpantau mendapatkan suara dominasi dalam quick count dan real count sementara KPU, kembali mendapatkan ‘pesan khusus’ dari Gedung Putih Amerika Serikat (AS).

Hal itu seperti yang ditegaskan oleh Penasihat Komunikasi Keamanan Nasional Gedung Putih, John Kirby. Dalam pernyataannya, Kirby mengucapkan selamat kepada masyarakat Indonesia atas suksesnya pemilu. Ia menyebut Presiden Joe Biden menantikan keterlibatan awal dengan pemerintahan baru dan memperkuat kerja sama di bawah kemitraan strategis.

“Kami tentu saja memantau dengan cermat penghitungan suara yang sedang berlangsung, dan kami memahami bahwa Menteri Subianto memiliki keunggulan yang signifikan,” ujarnya dikutip dari situs resmi Gedung Putih, whitehouse.gov, dikutip Sabtu (9/3/2024).

“Kami menjalin kerja sama yang sangat baik dengannya sejak dia menjadi Menteri Pertahanan. Dan tahukah Anda, jika dia akhirnya terpilih, maka kami berharap dapat melanjutkan hubungan itu,” tegasnya.

Baca: Sri Mulyani Disebut Bukan Menkeu Prabowo, Ini Calon Penggantinya

Prabowo sendiri saat ini unggul jauh dari dua rivalnya, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo. Berdasarkan penghitungan quick count dan real count terbaru KPU, Prabowo memperoleh suara hingga 58%, membuatnya kemungkinan besar berhasil mengamankan kursi presiden dalam satu putaran pilpres saja.

Meski begitu, Prabowo seringkali dikaitkan dengan isu pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) masa lampau. Ia juga sempat ditolak pergi ke AS atas dasar dugaan ini.

Selain itu, keputusannya untuk menggandeng Gibran Rakabuming Raka, yang merupakan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), sebagai calon wakil presiden juga menuai kontroversi. Beberapa pihak menilai hal ini mengancam perkembangan demokrasi di Indonesia.

Dengan situasi ini, Kirby menekankan pesan, Washington akan terus mengedepankan prinsip-prinsip HAM dan demokrasi. Ia yakin ini juga akan terus menjadi agenda Presiden Biden.

“Kami tidak pernah mundur dari keprihatinan kami mengenai perlunya hak asasi manusia, hak-hak sipil, dan semua nilai-nilai lembaga demokrasi,” ujarnya.

“Dan Presiden tentu saja tidak akan segan-segan mengungkapkan keprihatinan kami, tambahnya.

Baca: Utusan Biden Resmi Datang ke RI, Bawa “Kado” Khusus ke IKN

Posisi RI Bagi AS

Sebelumnya pengamat AS meminta Biden segera menyelamati Prabowo. Dalam artikel opini di laman The Diplomat, CEO perusahaan konsultan strategis BowerGroupAsia dan anggota dewan Dewan Bisnis AS-ASEAN, Ernest Z. Bower menyebut Biden harus memberi ucapan selamat ke Prabowo sekarang.

“Presiden Joe Biden harus segera mengucapkan selamat kepada Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, atas dugaan kemenangannya dalam pemilihan presiden pada tanggal 14 Februari,” ujarnya.

“Tindakan sederhana ini akan menandakan bahwa pemerintah AS memahami realitas politik yang baru dan terus berkembang di Asia,” tegasnya.

Ia kemudian menyebut bagaimana Presiden China, pesaing geopolitik dan ekonomi AS di Indo-Pasifik, telah melakukannya. Begitu pula dengan sekutu dan mitra AS lain, seperti Inggris, Australia, Belanda, India, dan Singapura.

Menurutnya AS memang tak memberikan ucapan selamat kepada pemimpin asing terpilih sampai hasil pemilu disahkan. Meski masuk akal, namun “tidak akan menjadi hal yang masuk akal jika hal ini akan memakan waktu enam minggu dan mitra regional serta pesaing AS sudah mempertimbangkannya”.

Dia mengatakan tak mungkin ada putaran kedua mengingat suara Prabowo melebihi 50%.

“Ini sudah selesai dan ‘bunuh diri’ strategi bagi Washington untuk masih menunggu,” tambahnya lagi.

Baca: Dubes Korsel Kunjungi Prabowo, Bawa Pesan Khusus Ini!

Menurutnya keraguan-raguan Washington saat ini dapat merugikan hubungan AS-Indonesia dalam waktu dekat. Ini juga dapat merugikan perusahaan-perusahaan AS saat mereka berupaya menyelaraskan diri dengan pemerintahan yang akan datang dan mendukung kerja sama dengan mitra-mitra Amerika.

Dijelaskannya bagaimana Indonesia penting bagi Washington karena ukuran dan lokasi geopolitiknya di sepanjang jalur pelayaran penting di Laut Cina Selatan dan Selat Malaka. Belum lagi populasinya yang mencapai 280 juta jiwa menjadikan RI sebagai negara dengan penduduk terbesar keempat di dunia dan negara demokrasi terbesar ketiga setelah India dan AS sendiri.

“Indonesia, dengan perekonomian senilai US$1,2 triliun, adalah produsen nikel terbesar di dunia, yang sebagian besar ditambang dan diproses oleh perusahaan-perusahaan dari China,” katanya lagi.

“Negara ini juga merupakan salah satu eksportir batu bara terbesar di dunia dan salah satu penghasil emisi gas rumah kaca terbesar. Jadi penting bagi Washington dan Jakarta untuk bekerja sama,” tegasnya.

“Pemerintahan Biden dipenuhi oleh para pakar Asia yang “memahaminya” dan harus mampu mendobrak preseden dan tradisi hukum serta memperbarui pendekatan kita. Penting bagi Biden untuk mengirim pesan kepada Prabowo sesegerahttps://selerapedas.com/ mungkin,” jelasnya.

Dubes Korsel Kunjungi Prabowo, Bawa Pesan Khusus Ini!

SHARE  

Prabowo Subianto. (Instagram/prabowo) Foto: Prabowo Subianto. (Instagram/prabowo)

Jakarta, CNBC Indonesia – Duta Besar (Dubes) Korea Selatan (Korsel) untuk Indonesia, Lee Sang Deok, melakukan kunjungan kehormatan ke Menteri Pertahanan (Menhan) RI yang juga calon presiden Indonesia, Prabowo Subianto, Rabu (6/3/2024). Keduanya membahas beberapa hal yang dapat memperkuat kedua negara.

Dalam kunjungannya, Lee menyambut baik atas Pemilihan Umum yang telah selesai dengan sukses pada Februari lalu. Diketahui, Prabowo unggul dalam quick count dan penghitungan sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait hasil pemilihan presiden (pilpres).

“Kami meminta diberikan perhatian agar hubungan Korea dan Indonesia dapat dikembangkan setelah pemerintah baru dilantik pada bulan Oktober nanti,” ujarnya dalam rilis yang diterima CNBC Indonesia.

Baca: AHY Mau Lapor Jokowi, Begini Kronologi Lengkap Sengketa Hotel Sultan

Lee kemudian mengapresiasi dukungan dan perhatian yang diberikan terhadap kerja sama pemeliharaan dan industri pertahanan antara kedua negara. Ia berharap Prabowo mampu mensukseskan proyek pesawat tempur KF-21/IF-X dan kapal selam.

“Menhan menyetujui dan akan memberikan perhatian tidak hanya terhadap penyelesaian isu-isu seperti proyek KF-21/IF-X, tetapi juga memperluas pertukaran Sumber Daya Manusia yang dapat menjadi landasan kerja sama pertahanan bilateral di masa depan.”

Selain proyek pertahanan, Lee meminta perusahaan Korsel berpartisipasi aktif dalam industri dasar Indonesia seperti petrokimia dan baja, industri manufaktur, pembangunan ekosistem mobil listrik, hingga proyek IKN. Ia berharap Prabowo dapat membantu perusahaan Negeri Ginseng agar dapat beroperasi dengan lancar.

Baca: Merauke Gelar Uji Coba Makan Siang Gratis, Konsepnya Unik!

Di sisi lain, Prabowo dilaporkan menekankan visi-misi utama pada kampanye lalu, seperti pertumbuhan ekonomi, penciptaan lapangan kerja, penanggulangan kemiskinan. Ia menggarisbawahi kontribusi perusahaan Korsel bagi ekonomi Indonesia.

“Selain itu, Menhan memberikan perhatian besar terhadap kerja sama dengan Korea di bidang pembangunan desa, industri perikanan, dan lainnya,” tambah rilis itu.

“Menhan menghargai proses industrialisasi dan pembangunan ekonomi pada tahun 1960-70an serta menyampaikan harapannya terhadap kerja sama dengan Korsel dalam mendorong lompatan ekonomi Indonesia ke masa https://selerapedas.com/depan.”

AS Akan Bangun Pelabuhan Sementara di Gaza, Ini Tujuannya

SHARE  

U.S. Air Force members work on the preparation of a humanitarian aid drop for Gaza residents, in this picture released on March 5, 2024. US Central Command via X/Handout via REUTERS    THIS IMAGE HAS BEEN SUPPLIED BY A THIRD PARTY Foto: via REUTERS/US Central Command via X

Jakarta, CNBC Indonesia – Amerika Serikat akan membangun pelabuhan sementara di pantai Mediterania Gaza untuk menerima bantuan kemanusiaan melalui laut. Hal tersebut bakal diumumkan langsung oleh Presiden Joe Biden dalam pidato kenegaraannya.

Dilansir Reuters, Jumat (8/3/2024), seorang pejabat mengatakan perencanaan operasi tersebut, yang awalnya berbasis di pulau Siprus, tidak mempertimbangkan pengerahan pasukan AS atau personel militer di Gaza.

Fasilitas ini akan menampung kapal-kapal besar yang membawa makanan, air, pasokan medis dan tempat penampungan sementara.

Baca: Jelang Ramadan, Turki Kirim Makanan & Obat-obatan ke Gaza

Washington akan bekerja sama dengan mitra dan sekutu Eropa dan regional untuk membangun koalisi internasional negara-negara yang akan menyumbangkan kemampuan dan dana, kata para pejabat.

Seorang pejabat Israel mengatakan Israel “mendukung penuh penempatan dermaga sementara” di pantai Gaza dan operasi tersebut “akan dilakukan dengan koordinasi penuh antara kedua pihak.”

Sementara Israel meningkatkan jumlah truk pembawa bantuan yang diizinkan masuk ke daerah kantong yang terkepung dan Amerika Serikat serta negara-negara lain telah mengirimkan bantuan melalui udara, jumlah bantuan yang masuk tidak mencukupi.

“Kami tidak menunggu Israel mengizinkan lebih banyak bantuan,” lanjut pejabat itu. “Ini adalah momen bagi kepemimpinan Amerika.”

Pelabuhan sementara itu akan meningkatkan bantuan kemanusiaan kepada warga Palestina di daerah kantong yang dilanda perang sebanyak “ratusan truk tambahan” per hari, kata pejabat itu, seraya menambahkan bahwa Amerika Serikat akan mengoordinasikan keamanan dengan Israel.

Mereka juga akan bekerja sama dengan PBB dan organisasi bantuan kemanusiaan yang “memahami distribusi bantuan di Gaza,” kata pejabat itu.

Pejabat tersebut mengatakan bahwa operasi tersebut akan “membutuhkan waktu beberapa minggu untuk direncanakan dan dilaksanakan” dan AS akan melakukan hal yang sama. kekuatan yang dibutuhkan untuk itu berada di wilayah tersebut atau akan segera mulai bergerak ke sana.

Operasi tersebut akan didasarkan pada inisiatif pemerintah Siprus, yang menyerukan pengumpulan bantuan kemanusiaan di kota pelabuhan Larnaca, 210 mil laut dari Gaza.

Hal ini akan memungkinkan para pejabat Israel untuk menyaring kiriman sebelum diangkut ke Gaza.

Baca: Eskalasi di Laut Merah “Makan Korban” Baru, Tetangga RI Kena

Gencatan Senjata

Para pejabat juga mengatakan bahwa Hamas menunda kesepakatan baru dengan Israel mengenai gencatan senjata enam minggu dan pembebasan sandera karena kelompok yang menguasai Gaza itu belum setuju untuk membebaskan tawanan yang sakit dan lanjut usia.

Kesepakatan itu “sedang didiskusikan saat ini dan sudah berlangsung selama lebih dari seminggu terakhir,” kata seorang pejabat, mengacu pada negosiasi yang terhenti di Mesir, dan menambahkan bahwa gencatan senjata sementara diperlukan “untuk memberikan bantuan segera kepada rakyat Gaza.”

Di sisi lain, Hamas menyalahkan kebuntuan ini karena penolakan Israel terhadap tuntutannya untuk mengakhiri serangan dan menarik pasukannya.

Keputusan Biden untuk memerintahkan pembangunan pelabuhan sementara terjadi di tengah peringatan PBB akan kelaparan yang meluas di antara 2,3 juta warga Palestina di wilayah kantong tersebut setelah hampir lima bulan pertempuran antara pasukan Israel dan Hamas.

Baca: China Tampar Dunia, Sebut Perang Gaza “Aib”

Sebagai pendukung setia Israel, Biden menghadapi tekanan politik yang meningkat untuk mengakhiri serangan Israel, termasuk gerakan protes bagi pemilih Partai Demokrat untuk menahan dukungan mereka terhadap presiden dalam pemilihan pendahuluan partainya untuk pemilihan umum bulan November.

Sebagian besar wilayah Gaza telah hancur dan sebagian besar penduduknya mengungsi akibat pemboman intensif Israel dan pertempuran yang dipicu oleh serangan Hamas pada 7 Oktober ke Israel.

Israel mengatakan serangan Hamas merenggut 1.200 nyawa dan menyebabkan kelompok Islam menculik 253 sandera. Pejabat kesehatan Gaza mengatakan jumlah orang yang tewas dalam serangan yang dilancarkan Israel telah https://selerapedas.com/melampaui 30.800 orang.

Harga Gas Murah Industri Bakal Diperluas? Ini Kata ESDM

SHARE  

tambang minyak lepas pantail Foto: ist

Jakarta, CNBC Indonesia – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan pihaknya tengah melakukan komunikasi dengan Kementerian Perindustrian guna membahas perihal kelanjutan kebijakan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) untuk industri.

“Kita lagi komunikasi sama Kementerian Perindustrian kan HGBT-nya 2025 kan, 2024-nya kan habis, sudah kita komunikasi terus dengan Kementerian Perindustrian,” ungkap Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (6/3/2024).

Dia mengatakan, pemerintah memerlukan evaluasi kebijakan tersebut agar harga gas US$ 6 per MMBTU bagi tujuh sektor industri tertentu tersebut bisa menguntungkan, baik untuk negara juga untuk industri.

“Kita itu tujuannya secara negara ya antara pemerintah dan stakeholder. Ada Pemda, industri, makanya diperlukan evaluasinya itu,” tambah dia.

Namun demikian, dia mengakui memang terjadi penurunan penerimaan negara karena menurunnya penerimaan dari sisi bagi hasil di hulu minyak dan gas bumi (migas). Oleh karena itu, pihaknya pun menginginkan solusi agar HGBT bisa menguntungkan bagi semua pihak.

“Kita ingin industri maju, kita ingin juga nanti sesuai dengan yang dialokasikan, kan memang betul terjadi penurunan penerimaan dari sisi pemerintah, memang betul dari sisi itu. Bukan hilang artinya. Tapi itu kan dimanfaatkan oleh industri, sehingga industri jadi daya saingnya meningkat, industri tumbuh, pajak nambah, tidak ada PHK kira-kira seperti itu,” tandasnya.

Berdasarkan Keputusan Menteri ESDM No 134 Tahun 2020, kebijakan HGBT sendiri akan berakhir pada 2024.

Deputi Keuangan dan Komersialisasi SKK Migas Kurnia Chairi sempat menyebut, pemberian HGBT kepada tujuh sektor industri berdampak pada berkurangnya penerimaan negara. Potensi penurunan penerimaan negara dari harga gas US$ 6 per MMBTU untuk tujuh sektor industri pada 2023 diperkirakan mencapai lebih dari US$ 1 miliar atau sekitar Rp 15,68 triliun (asumsi kurs Rp 15.680 per US$).

“Tentu saja secara otomatis berkurang, kalau nilainya saat ini sedang kita coba evaluasi dan kalau saya mencatat mungkin jumlahnya di tahun 2023 ini bisa mencapai lebih dari US$ 1 miliar,” kata Kurnia dalam webinar Menelisik Kesiapan Pasokan Gas untuk Sektor Industri dan Pembangkit Listrik, Rabu (28/2/2024).

Begitu juga dari sisi serapan gas. Kurnia mengatakan, alokasi gas untuk industri tertentu tersebut masih belum terserap 100%.

“Penyerapan 7 industri kami lihat secara umum sudah membaik di 2023, realisasinya di atas 90%. Kenapa tidak terserap 100%, ini sedang kita lakukan evaluasi, dan memang faktornya cukup banyak,” kata dia.

Kurnia menjelaskan, setidaknya ada beberapa faktor yang membuat penyerapan gas penerima HGBT belum sepenuhnya. Pertama, faktor dari sisi hulu itu sendiri, di mana rencana-rencana produksi mengalami kendala operasional.

“Mengakibatkan ada alokasi yang sudah direncanakan dalam Kepmen (Keputusan Menteri), jadi ada sedikit fluktuasi kadang meningkat dan mungkin ada penurunan,” ujarnya.

Kedua, dari sisi midstream dan downstream, di mana terdapat beberapa industri yang belum mampu menyerap gas karena adanya kendala operasional atau karena adanya penghentian sementara untuk perawatan atau turn around.

“Mungkin sedang shutdown sementara atau dapat alternatif energi, kami sedang lakukan pendalaman,” kata dia.

Sebelumnya, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, industri di dalam negeri tidak sedang mengalami deindustrialisasi. Buktinya, kata dia, sektor ini mencetak Purchasing Managers’ Index (PMI) di fase ekspansi selama 30 bulan beruntun.

Dia mengatakan, produktivitas industri manufaktur nasional menunjukkan geliat positif. Kenaikan produksi meningkat didorong permintaan baru, khususnya pasar domestik.

“Kami sangat mengapresiasi pelaku industri manufaktur di Indonesia yang masih memiliki kepercayaan tinggi dalam menjalankan usahanya secara impresif di tengah situasi ekonomi dan politik global yang belum stabil,” kata Agus dalam keterangan resmi, Jumat (1/3/2024).

“Data yang dirilis oleh S&P Global menunjukkan capaian PMI Manufaktur Indonesia tetap berada dalam fase ekspansi pada Februari 2024 sebesar 52,7,” tambahnya.

Untuk itu, imbuh dia, diperlukan kebijakan yang mendukung kinerja https://selerapedas.com/positif tersebut.

7 Update Baru Gaza: Total Korban hingga Kabinet Perang Israel di AS

SHARE  

Bantuan dijatuhkan dari udara di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Rafah di Jalur Gaza selatan. (REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa) Foto: Bantuan dijatuhkan dari udara di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Rafah di Jalur Gaza selatan. (REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa)

Jakarta, CNBC Indonesia – Israel masih terus menggempur wilayah Gaza, Palestina. Ini merupakan bagian dari operasi Negeri Yahudi itu dalam menumpas milisi Hamas, yang menyerang Selatan Israel pada 7 Oktober lalu dan menewaskan 1.200 warga.

Berikut perkembangan pertempuran itu sebagaimana dirangkum CNBC Indonesia, Selasa (5/3/2024):

PILIHAN REDAKSIIsrael Boikot Perundingan Gencatan Senjata, Mesir-Qatar Tekan HamasLaut China Selatan Panas, Detik-Detik China Tabrak Kapal FilipinaBiden Didesak Lakukan Ini ke Prabowo, Ada Apa?Utusan Biden Bakal Datang ke IKN, Ada Apa AS?

1. Total Korban

Kementerian Kesehatan di Jalur Gaza mengatakan jumlah korban tewas warga Palestina yang dibunuh oleh pasukan Israel sejak 7 Oktober telah meningkat menjadi 30.631 orang. Selain itu, 72.043 lainnya terluka.

“Pendudukan Israel melakukan 10 pembantaian terhadap keluarga di Jalur Gaza, menyebabkan 97 orang tewas dan 123 luka-luka selama 24 jam terakhir,” kata kementerian itu di halaman Telegram-nya.

2. Turki Tangkap Intel Israel

Turki menangkap 7 orang karena dugaan hubungan dengan Mossad. Para tersangka dituduh mengumpulkan informasi tentang individu dan perusahaan yang beroperasi di Turki, serta memasang alat pelacak.

Salah satu dari mereka yang ditangkap adalah seorang detektif swasta Turki dan mantan pejabat publik. Pria tersebut diduga menjalani pelatihan oleh Mossad di Beograd, Serbia, dan konon menerima pembayaran melalui cryptocurrency.

Penangkapan tersebut menandai tindakan keras ketiga yang dilakukan Turki terhadap dugaan aktivitas Mossad di wilayahnya pada tahun ini. Pada bulan Januari, pihak berwenang Turki menangkap 15 orang dan mendeportasi delapan orang lainnya yang dituduh bekerja sama dengan Mossad untuk menargetkan warga Palestina di negara tersebut.

Pada bulan Februari, Turki menangkap tujuh orang. Mereka juga diduga memberikan informasi kepada Mossad untuk mendapatkan uang.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan telah menjadi salah satu kritikus paling vokal terhadap Israel di tengah perang di Gaza. Ia menyebut Israel sebagai “negara teror” yang melakukan “genosida”.

3. India Warning Warga di Israel

Kedutaan Besar India di Israel telah mengeluarkan pernyataan yang memperingatkan warga negaranya yang mengunjungi atau bekerja di daerah perbatasan untuk pindah ke daerah aman di Israel. Ini dilakukan setelah seorang pria India dilaporkan tewas dalam serangan rudal terhadap komunitas Margaliot di Israel utara.

4. WHO Teriaki Gaza

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa kekurangan gizi di Gaza “sangat ekstrim”. Perwakilan WHO untuk Gaza dan Tepi Barat, Richard Peeperkorn, mengatakan situasinya sangat parah utamanya di Gaza Utara.

Ia mengatakan satu dari enam anak di bawah usia dua tahun mengalami kekurangan gizi akut di Gaza utara. “Ini terjadi pada bulan Januari. Jadi situasinya mungkin akan lebih buruk saat ini,” tambah Peeperkorn.

5. Serangan Houthi Meluas

Juru bicara militer Houthi Yahya Sarea mengatakan bahwa pihaknya telah menargetkan kapal Israel, MSC SKY, di Laut Arab. Sarea mengatakan insiden itu terjadi beberapa jam setelah operasi terpisah oleh kelompok Houthi Yaman yang menargetkan sejumlah kapal perang Amerika Serikat (AS) di Laut Merah.

“Angkatan laut Angkatan Bersenjata Yaman melakukan operasi penargetan terhadap kapal Israel MSC SKY di Laut Arab dengan sejumlah rudal angkatan laut yang sesuai, dan serangannya akurat dan langsung,” kata Sarea dalam pidato yang disiarkan televisi.

“Melalui dua operasi ini, (kami) menegaskan kemampuan kami untuk menargetkan kapal perang dan non-kapal perang secara bersamaan,” ujarnya.

Dalam beberapa bulan terakhir, Houthi melancarkan serangan terhadap kapal-kapal yang terafiliasi atau terkait dengan Israel dan sekutunya sebagai bentuk solidaritas terhadap milisi Palestina, Hamas, dan warga Gaza. Sementara itu, operator MSC Sky, MSC, mengatakan kapal itu melanjutkan perjalanannya ke Djibouti untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Rudal tersebut menyebabkan kebakaran kecil yang telah padam dan tidak ada awak yang terluka. Dia saat ini melanjutkan perjalanannya ke Djibouti dan akan tiba hari ini untuk pemeriksaan lebih lanjut,” kata MSC dalam sebuah pernyataan.

6. Israel Buldozer Kebun Palestina

Ibrahim al-Haroub, kepala dewan desa Wadi Fukin, mengatakan kepada kantor berita Wafa bahwa pasukan Tel Aviv menyerbu daerah desa Abu Siaj dekat pemukiman Israel Tzur Hadassah, yang dibangun secara ilegal di atas tanah Palestina. Tak hanya itu, pasukan Israel juga melibas sekitar 10 hektar tanah yang menjadi kebun zaitun.

Tercatat, kebun tersebut telah menjadi rumah bagi 400 bibit zaitun. Serangan Israel terhadap tanah Palestina meningkat setelah tanggal 7 Oktober, dengan pemukim dan tentara melakukan tindakan vandalisme, buldoser, dan mencabut pohon-pohon Palestina.

7. Kabinet Perang Israel Temui Menlu AS

Menteri kabinet perang Israel Benny Gantz dijadwalkan akan bertemu dengan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken hari ini di Washington DC. Ini dilakukan setelah Gantz bertemu Wakil Presiden Kamala Harris kemarin.

Dalam setiap pertemuannya dengan pejabat AS, Gantz menyatakan pentingnya menghilangkan ancaman Hamas terhadap Israel. Menteri tersebut mengatakan dalam platform X bahwa seluruh pihak menemukan solusi pengiriman bantuan kemanusiaan ke Gaza yang menjangkau masyarakat, bukan Hamas.

“Saya menekankan perlunya mencapai semua tujuan operasi militer untuk memungkinkan masa depan yang lebih baik bagi seluruh kawasan,” tambah pernyataannya.

Sementara itu, meski bertemu pejabat AS, beberapa laporan yang mengutip sumber-sumber pemerintah mengatakan perjalanan menteri Israel tersebut membuat marah Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, yang memerintahkan kedutaan besar Israel di AS untuk tidak memfasilitasi kunjungan tersebut.’

Ini terjadi setelah Gantz juga menekankan pentingnya pembentukan otoritas internasional di Gaza dalam pertemuannya di Washington.

“Saya menekankan pentingnya upaya saat ini untuk membentuk pemerintahan internasional [di Gaza] bekerja sama dengan negara-negara di kawasan dan dalam kerangka memperkuat proses https://selerapedas.com/normalisasi,” ujar Gantz.

Malaysia Geger! Mahathir Digoyang Skandal Bailout Petronas

SHARE  

In this May 9, 2019, photo, Malaysian Prime Minister Mahathir Mohamad, speaks during a press conference in Putrajaya, Malaysia. Malaysian Prime Minister Mahathir has tendered his resignation to the king, his office reported Monday. (AP Photo/Vincent Thian) Foto: Mahathir Mohamad (AP Photo/Vincent Thian)

Jakarta, CNBC Indonesia – Politisi senior Malaysia yang juga pernah menjadi Perdana Menteri (PM) sebanyak dua kali, Mahathir Mohamad, diliputi skandal korupsi. Ini terkait dengan dana talangan kontroversial yang disponsori negara kepada para pengusaha pada saat Mahathir menjadi PM tahun 1998 lalu.

Mengutip Channel News Asia (CNA), pejabat badan anti korupsi Malaysia (MACC) mengatakan bahwa kasus itu mencakup pengambilalihan kontroversial senilai 836 juta ringgit (Rp 2,7 triliun) oleh BUMN malaysia, Petronas, atas aset pelayaran sarat utang yang dikendalikan oleh putra tertua Mahathir, Mirzan Mahathir, pada Maret 1998.

Penyelidikan terhadap dana talangan Petronas terhadap Konsorsium Perkapalan Bhd, sebuah perusahaan pelayaran yang 51% sahamnya dimiliki oleh Mirzan, dapat menimbulkan masalah bagi Mahathir.

Hal ini karena Petronas melapor langsung kepada PM, yang dipegang oleh Mahathir, pada saat itu. Berdasarkan piagam perusahaan minyak tersebut, semua akuisisi, usulan investasi dan juga divestasi harus mendapat persetujuan dari PM dan direksi.

“Penyelidik dari MACC sedang mencoba untuk menentukan peran yang dimainkan Mahathir, jika ada, dalam transaksi tersebut,” papar pejabat itu dikutip Senin (4/3/2024).

Mereka juga mencatat bahwa pejabat tinggi Petronas, termasuk anggota dewan direksi, yang bertugas di perusahaan minyak nasional pada saat itu akan diwawancarai dalam beberapa hari mendatang sebagai bagian dari investigasi.

Selain Petronas, Mahathir juga terlibat skandal bailout lainnya untuk penyuntikan dana ke Malaysia Airlines (MAS) serta dua perusahaan lainnya, Central Limit Order Book (CLOB), dan Multi-Purpose Holdings Bhd (MPHB).

Untuk kasus MAS, kasus itu melibatkan Mahathir dan Mantan Menteri Keuangan, Daim Zainuddin. Daim didakwa di pengadilan pada akhir Januari karena gagal mematuhi pemberitahuan dari badan tersebut untuk menyatakan asetnya.

Para penyelidik MACC sedang mengkaji keputusan pemerintah untuk membayar premi jumbo untuk 29% saham yang dikendalikan oleh Tajudin di MAS. Kesepakatan itu secara luas dipandang sebagai dana talangan bagi Daim, yang sedang berjuang untuk merestrukturisasi beban utang pribadinya yang saat itu mencapai 1 miliar ringgit.

“Untuk CLOB dan MPHB, penyelidikan terhadap dua latihan perusahaan ini, yang dikatakan terkait dengan pengusaha Singapura Akbar Khan, terkait langsung dengan penyelidikan urusan Daim,” tambah pejabat MACC.

Tak lama setelah mendakwa Daim dan istrinya Na’imah Abdul Khalid di pengadilan Malaysia pada akhir Januari karena gagal melaporkan aset mereka yang melibatkan 38 perusahaan, 25 properti dan beberapa kendaraan mewah, MACC mengajukan tuntutan terhadap Mirzan dan adik laki-lakinya, Mokhzani Mahathir.

Meski begitu, beberapa pihak meyakini bahwa penyusunan dakwaan korupsi yang tegas sepertinya tidak akan terjadi dalam waktu dekat kepada dua anak Mahathir itu.

“Ini adalah proses yang panjang dan rumit baik bagi terdakwa maupun penyidik (MACC) karena akan ada banyak bolak-balik dalam kasus seperti ini,” kata seorang pengacara yang menolak disebutkan namanya.

Namun, kampanye anti-korupsi yang sedang berlangsung telah memicu perdebatan publik dan membuka friksi antara Mahathir dan PM saat ini, Anwar Ibrahim. Diketahui, Anwar saat itu merupakan wakil PM dari Mahathir.

Diposting di media sosial dalam beberapa minggu terakhir, Dr Mahathir menuduh Anwar telah mengorbankan keluarganya secara politik dan menuduh bahwa penyelidikan MACC yang sedang berlangsung tidak ideal.

Menurutnya, sumber penyelidikan, yang berasal dari bocoran dokumen Pandora Papers, bersifat selektif. Pandora Papers adalah dokumen yang bocor yang mengungkap kepemilikan politisi global dan tokoh kaya lainnya di negara-negara bebas pajak (tax havens).

Dia menyebutkan beberapa orang lainnya, termasuk Wakil PM Ahmad Zahid Hamidi dan Tengku Zafrul Aziz, yang merupakan Menteri Investasi, Perdagangan dan Industri. Ia menyebut meski kedua orang itu masuk dalam Pandora Papers, tidak menghadapi penyelidikan yang diketahui publik.

“Tapi malah anak saya (Mirzan) diancam jika tidak melakukan tindakan yang dianggap jaksa bertentangan dengan tuduhan yang dilayangkan, maka dia akan dipenjara selama lima tahun. Tidak disebutkan bahwa dia akan dibawa ke pengadilan,” kata Dr Mahathir dalam sebuah postingan di X, yang sebelumnya dikenal sebagai https://selerapedas.com/Twitter.x